Rabu, 12 Februari 2014

Kesulitan Tersembunyi Dibalik Game "Flappy Bird"


Flappy Bird adalah game fenomenal di Android dan iOS. Hal tersebut membuat game ini menempati peringkat pertama game terpopuler sejauh 2014 ini. Secara sekilas, game Flappy Bird memang terlihat sederhana. Tak ada keistimewaan dalam hal grafik, fitur, maupun sound. Namun, dengan permainan menyentuh si burung Flappy untuk menghindari hadangan pipa-pipa ini mampu menyihir pemainnya untuk terus mencoba memecahkan Best Score yang mereka buat.


Namun Don Nguyeng, sang pembuat game "Flappy Bird", beberapa waktu lalu membuat sebuah keputusan yang sangat mengejutkan. Di tengah sukses besar yang diraihnya, pemuda berumur 29 tahun ini memutuskan untuk menarik Flappy Bird dari peredaran.

Sebenarnya game ini memang cukup mudah untuk dimainkan, namun ada saja faktor-faktor yang menyebabkan para pemain sangat kesulitan memainkan game ini. Game yang seharusnya mudah ini tidak diimbangi dengan fasilitas didalamnya, hal tersebut menjadi faktor kesulitan dalam memainkan game ini. Mari kita bahas satu per satu beberapa kesulitan tersembunyi dibalik game ini.